Selasa, 15 April 2014

Rancunya Pengistilahan Dalam Penentuan Garis Keturunan

Sudah jamak diketahui banyak penyebutan untuk mengklasifikasikan keturunan. Mulai dari lokal, lokal super, AF,F1,F2,F3 dan seterusnya. Pengistilahan ini sering kali membuat bingung sehingga banyak yang mengklasifikasikan menjadi dua kategori yakni kenari kecil dan besar.
Padahal breder kawakan pun masih ragu dalam pengistilahan ini karena masih sumir dan rancu.
Dari beberapa data yang dihimpun Agrobur yang disebut kenari lokal adalah silangan antara kenari lokal super dengan lokal, sedangkan yang disebut dengan lokal super jika F1 disilangkan dengan kenari lokal, bisa disebut lokal super dimana degradasi sifat dari induknya akan semakin terlihat.
Lantas kenari yang di sebut AF?? Jenis keturunan yang disebur AF sebenernya asing di temui bahkan dalam istilah biologi sekalipun,bahkan mungkin tak ada namun sudah terlanjur beredar umum, kenari AF dihasilkan dari keturunan F1,F2,F3 yang dikawinkan dg kenari lokal.
Bagaimana pula membedakan F1,F2,F3?? Sekedar diketahui simbol F sebenernya diartikan sebagai keturunan. Sedangkan angka numerik yang mengikuti simbol F dibelakangnya diartikan sebagai urutan keturunan.
F1 misalnya adalah keturunan ke satu, F2 keturunan ke dua begitu seterusnya.
Tetapi pengertian ini sedikit melenceng di dunia perburungan terutama di negara kita. Banyak mengasumsikan bila kenari F2 merupakan hasil persilangan F1 x F1 sehingga publik sudah terlanjur menarik kesimpulan. Pengertian F1,F2,F3, yang seolah-olah sudah menjadi kesepakatan umum adalah ditarik dari garis induk Yorkshire.
Anakan yorkshire dg kenari lokal adalah F1, kemudian Yorkshire dengan betina F1 menghasilkan F2, Yorkshire dg betina F2 menghasilkan F3.
Sejatinya untuk mengetahui silsilah keturunannya harus ada darimana asal-usul kenari tersebut, termasuk jenis indukan. Ibaratnya harus mempunyai akte kelahiran yang jelas hehehe.. Persoalannya apakah kebanyakan peternak mempunyai catatan yang detail dan rapi untuk hal ini???

Burung Manyar Sebagai Masteran Burung Kenari

Kenapa manyar adalah salah satu burung yg baik sebagai masteran kenari? karena menurut sy nyanyian burung manyar termasuk nyanyian yg tid...